Isra’ Mi’raj SMA Nasima Ajarkan Rahasia Sholat Khusyu’

Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) di Sekolah Nasima sebagai salah satu program unggulan di bidang religi yang konsisten dilaksanakan dengan mengusung konten islami di dalamnya. Isra’ Mi’raj 1444H diperingati pada hari Sabtu, 18 Februari 2023, sukses digelar oleh civitas akademika SMA Nasima di Hall Kaimana. Peserta didik bersama guru dan tenaga kependidikan mengikuti acara yang bertajuk “Rahasia Sholat Khusyu.” Suasana berlangsung khidmat dengan nuansa merah putih pada busana yang dikenakan seluruh hadirin pada hari tersebut.

Ust. Hasisul Ulum, M.Ag. dalam tausiyahnya menyampaikan, “Kekhusyukan sholat akan dapat digapai dengan memperkuat rasa cinta kita kepada Allah yang disatukan oleh tubuh, pikiran dan perasaan serta menundukkan hati untuk bersujud kepada Allah SWT.” Pada kesempatan itu pula beliau mengomando praktik simulasi Gerakan Sholat Khusyu’ yang diikuti dan dilaksanakan secara bersama. Peserta didik mengikuti arahan dengan baik untuk gerakan satu rakaat sholat sebagai praktik dari materi yang dipaparkan.

Apresiasi positif turut diberikan kepada peserta didik dengan penilaian shalat khusyu’ terbaik di mana Ibu Mu’alifah, S.Ag. selaku guru Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (PAIBP) memberikan penyampaian kepada seluruh hadirin, “Penilaian sudah kami lakukan dalam kurun waktu satu semester melalui observasi lapangan bersama Tim Guru Mengaji Al Qur’an (MAQ) berkenaan ibadah, khususnya sholat, meliputi ketaatan dalam bersegera menuju masjid setelah adzan berkumandang, tertib wudhu, sampai dengan gerakan sholat.” Harapannya peserta didik yang terpilih inilah akan menjadi motor penggerak kebaikan dalam ibadah untuk seluruh peserta didik SMA Nasima.

 

Penulis          : Rizky Meutia Ramadita, S.Psi., Guru SMA Nasima

Editor            : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang