SMAN 1 Pabelan Khataman Al Quran & Peringatan Nuzulul Quran

Bulan Ramadhan merupakan bulan suci penuh berkah dan ampunan. Berbagai kegiatan ibadah dengan pahala yang berlipat ganda dan kesempatan meraihnya bagi umat muslim di seluruh dunia. SMA Negeri 1 Pabelan juga tidak ingin melewatkan kesempatan istimewa di Ramadhan 1444. Banyak kegiatan yang dilakukan oleh peserta didik dalam mengisi bulan suci Ramadhan. Tujuan dari kegiatan tersebut adalah membiasakan peserta didik untuk berperilaku baik, terutama sebagai umat Islam. Salah satu amalan di bulan Ramadhan yang disarankan selain shalat tarawih adalah tadarus atau membaca kitab suci Al Quran. Aktivitas itu juga dilakukan oleh peserta didik SMA Negeri 1 Pabelan. Teknisnya, sebelum pembelajaran jam pertama dimulai, setiap kelas diwajibkan tadarus selama 30 menit didampingi oleh guru mata pelajaran yang mengajar jam pertama. Di setiap kelas siswa akan membaca 1 juz dan bagi siswi yang sedang menstruasi juga tetap ikut membaca tetapi membaca artinya sehingga semua ikut terlibat. Guru PAI sudah memberikan daftar juz yang akan dibaca oleh para siswa. Cara membacanya dilakukan secara bersama-sama dari pukul 07.30 sampai 08.00 WIB dan bagi yang sudah selesai membaca akan diberikan tanda tangan guru pendamping sebagai laporan. Alhamdulillah sudah bisa khatam sesuai ketentuannya dan untuk doa khatamannya dilaksanakan bersamaan dengan “Peringatan Nuzulul Quran.”

Tanggal 17 di bulan Ramadan tahun Hijriah merupakan malam yang istimewa bagi umat Islam. Karena pada malam tersebut Al Quran pertama kalinya diturunkan ke bumi kepada Nabi Muhammad SAW yang berusia 40 tahun. Surat Al Quran yang pertama kali diturunkan adalah Surat Al-Alaq ayat 1 sampai 5. Kemudian berangsur-angsur Nabi Muhammad menerima wahyu Al Quran tersebut hingga berjumlah 6666 ayat, 114 Surat dan terangkum dalam 30 juz. Peristiwa turunnya Al Quran tersebut disebut dengan Nuzulul Quran. Tanggal 17 Ramadan 1444 Hijriah jatuh pada hari Sabtu, 8 April 2023. Pelaksanaan khataman dan Peringatan Nuzulul Quran di SMA Negeri 1 Pabelan dilaksanakan pada hari Senin, 17 April 2023 dengan agenda acara pukul 08.00 – 08.45 WIB acara khataman, kemudian pukul 09.00 WIB sampai selesai dilanjutkan dengan peringatan Nuzulul Quran yang menghadirkan pembicara Almukarrom Bapak K.H. Drs. Fauzi Arkhan, M.Ag. Kegiatan diselenggarakan di Masjid Lukman Al Hakim diikuti oleh seluruh warga SMA Negeri 1 Pabelan, yaitu bapak ibu guru dan karyawan serta semua siswa-siswi kelas X dan XI. Ibu Dyah Ratnaningrum, S.Pd. selaku Kepala SMA Negeri 1 Pabelan, menyambut gembira kegiatan peringatan Nuzulul Quran dan khataman ini. Karena merupakan kegiatan yang bermanfaat dan dapat menambah ilmu keagamaan. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat membawa berkah bagi warga SMA Negeri 1 Pabelan khususnya dan seluruh masyarakat pada umumnya. Semoga Allah SWT selalu meridloi aamiin.

Penulis           : Mustaqimah, S.Pd.I., Guru SMAN 1 Pabelan

Editor 1          : Dyah Ratnaningrum, S.Pd., Kepala SMAN 1 Pabelan

Editor 2          : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang