
DTS (Digital Talent Schoolarship) merupakan program dari BPSDMP Kominfo Yogyakarta yang diadakan di lokasi BPSDMD Jawa Tengah yang berada di Jalan Setia Budi, 201A, Srondol, Semarang. Peserta kegiatan mendapatkan fasilitas materi pelatihan, konsumsi dan bantuan transport. Peserta dari luar Kota Semarang disediakan penginapan di lokasi pelatihan itu oleh panitia. Ada beberapa peserta memang yang berasal dari Tegal, Brebes, Purwodadi, dan beberapa kota lainnya yang mengikuti kegiatan pelatihan ini.
Hari pertama kegiatan dilaksanakan pada tanggal 23 Mei 2023. Peserta melakukan registrasi terlebih dahulu. Kemudian dilanjutkan pembagian kelas dan para peserta akan masuk kelas masing-masing sesuai tema yang diambil.
Sesi materi diaksanakan selama tiga hari, yaitu tanggal 23-25 Mei 2023 sesuai jadwal yang sudah disampaikan. Materi sesuai tema adalah tentang Desain Grafis, yang disampaikan pleh Bu Ina dari Kominfo. Desain Grafis diberikan penjelasan secara detail pada awal pelatihan dan mengerucut pada satu materi yang bisa dikatakan terbaru atau terkini yaitu “Canva”. Canva bisa diakses dengan berbasis mobile (HP) maupun berbasis dekstop (Laptop/Komputer). Pada penjelasan kegunaan aplikasi grafis Canva lebih dititik beratkan pada penggunaan pada instansi pendidikan mesipun bisa dan boleh praktik membuat obyek diluar konteks ranah pendidikan yang penting mengetahui dan memahami tool-tool yang ada pada aplikasi grafis Canva tersebut. Dalam praktik pembuatan obyek diantaranya adalah membuat postingan reel maupun gambar pada sosmed, banner, logo dan lain sebagainya. Dipraktikkan sesuai kebutuhan desain kemudian sebelum membuat desain diberi pengarahan dahulu oleh mentor untuk membuat desain brief, yang bertujuan menceritakan garis besar setiap obyek yang dibuat menggunakan aplikasi grafis serta untuk mengetahui cost serta tenggang waktu yang dibutuhkan untuk membuat desain suatu obyek yang dibuat.
Setelah melaksakan seluruh rangkaian materi selama 3 hari dilaksanakan post test yang sebelumnya pada awal pertemuan dilaksakan pre test. Dalam pengerjaan post test materi yang muncul sesuai dengan materi yang dipelajari pada sesi materi sebelumnya. Dan setelah kegiatan selesai pada Hari Kamis 25 Mei 2023 dilaksakan Check Out peserta oleh panitia. Kegiatan semacam ini sangat bermanfaat bagi seluruh pendidik maupun tenaga kependidikan yaitu guru maupun tenaga administrasi sekolah. Selain menambah pengetahuan juga menambah pengalaman serta menambah relasi dalam bekerja.
Penulis : Iput Prihanarko, S.Pd., Guru BKTIK SMAN 16 Semarang.
Editor : Annisa Erwindani, S.Pd., Guru SMA Islam Hidayatullah.
1 komentar
Erna S, Friday, 9 Jun 2023
Keren