
SMK Ibu Kartini Semarang menyelenggarakan workshop dengan tema AI and Emerging Tech: The growing impact, challenges and responsibilities. Kegiatan ini diselenggarakan selama dua hari, mulai dari 19 sampai 20 Juni 2023 di laboratorium komputer B. Pemateri dalam kegiatan ini yakni Muhdlor, S.Pd. (mengenal chatGPT), Nastiti Rahmawati, S.Pd. (refleksi hasil kegiatan), Ign. F. Bayu Andoro, S.M.Kom. (Video Canva), Adi Kusbiantoro, S.Pd. (Flyer Canva), Anik Supriyati, S.Pd. (Sinkronisasi akun belajar id dengan canva). “Kegiatan workshop ini diharapkan mampu meningkatkan kemampuan guru dalam beradaptasi secara cepat dengan perkembangan teknologi informasi,” ungkap Uut Susiyanti, M.Pd. di kesempatan hari kesatu. Sementara itu Ketua Panitia, Nastiti Rahmawati, S.Pd., menjelaskan bahwa kegiatan workshop diikuti oleh 35 guru selama dua hari dengan durasi waktu 16 JPL, yakni mulai tanggal 19 sampai 20 Juni 2023. “Alhamdulillah para guru semangat mengikuti workshop, dua hari pertama para guru antusias mengikuti rangkaian materi yang disajikan oleh para narasumber. Tentu dengan hasil ini teman-teman guru mempunyai portofolio dalam dua bentuk, poster maupun video yang akan digunakan untuk mempromosikan SMK Ibu Kartini.
Penulis : Ign. F. Bayu Andoro, S.T., M.Kom., Guru SMK Ibu Kartini Semarang
Editor : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang
Komentar Pengunjung