Pengawas SMA Kota Semarang Hadir Dalam IHT SMA Multazam IBS

Jumat pagi, 23 Juni 2023, SMA Multazam IBS menyelenggarakan kegiatan In House Training (IHT) penyusunan Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan atau yang lebih dikenal dengan KOSP dan persiapan akreditasi. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh guru dan tenaga kependidikan. Tujuannya adalah untuk menguatkan pemahaman tentang KOSP yang akan disusun untuk satu tahun ajaran mendatang dan menyinergikan persiapan visitasi akreditasi. Hadir dalam kegiatan tersebut Dra. Galuh Wijayanti, M.Pd. selaku pengawas SMA yang menjadi narasumber kegiatan IHT. Dalam acara tersebut disampaikan materi pertama terkait KOSP dengan mengacu panduan terbaru yang diterbitkan oleh Dinas Provinsi Jawa Tengah. Terdapat perbedaan sistematika penyusunan dokumen dibandingkan tahun sebelumnya, yakni dokumen KTSP dengan kurikulum merdeka dan kurikulum 2013 dibuat dalam dua dokumen terpisah sedangkan pada tahun ini digabung dalam satu dokumen. Galuh Wijayanti, M.Pd. menyampaikan bahwa dokumen KOSP tahun 2023 diharapkan disusun secara ringkas, padat dan jelas sehingga tidak perlu menampilkan muatan teoritis terlalu panjang. Perbedaan sistematika penulisan berikutnya yakni KOSP 2023 memunculkan karakteristik satuan pendidikan yang mengacu pada hasil rapor pendidikan 2022. Pada bagian tersebut sekolah bisa menampilkan hasil rapor pendidikan yang sudah meraih nilai baik dan yang masih perlu perbaikan, serta menampilkan strategi yang akan dilakukan melalui program sekolah. Berikutnya pada bagian pemilihan mata pelajaran kelas XI kurikulum merdeka, beliau menghimbau untuk tetap mengakomodir minat dan arah karir siswa dengan tetap mempertimbangkan sumber daya yang tersedia. Tak lupa beliau mengingatkan agar dokumen KOSP diselesaikan sebelum tenggat waktu yang ditetapkan sehingga awal bulan Juli sudah siap digunakan pada tahun ajaran baru.

Materi kedua yang disampaikan berkaitan dengan persiapan visitasi akreditasi. SMA Multazam IBS ditetapkan ke dalam sekolah yang akan divisitasi pada akhir Juli hingga Agustus mendatang. Tak pelak, visitasi ini membutuhkan banyak persiapan  yang matang agar proses akreditasi berjalan lancar dan meraih hasil optimal. Berbagai materi terkait standar akreditasi sekolah, proses penilaian, serta langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk mencapai akreditasi yang baik disampaikan dalam sesi materi persiapan akreditasi. “Akreditasi merupakan tanggung jawab bersama. Saya yakin kepala sekolah sudah membagi perstandard akreditasi sehingga seluruh guru harus memahami dan melaksanakan tanggung jawab dengan baik,” tutup pengawas SMA Kota Semarang.  Dengan adanya kegiatan IHT ini diharapkan SMA Multazam IBS bisa lebih matang dalam penyusunan KOSP yang dijadikan acuan menyelenggarakan pembelajaran setahun ke depan dan lebih siap untuk mempersiapkan akreditasi.

 

Penulis : Devy Eka Nurmalasari, S.Pd., Guru SMA Multazam IBS

Editor  : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang