SMKN 10 Semarang Gelar Kegiatan Ketahanan Sekolah untuk Tingkatkan Kedisiplinan Siswa

Semarang, 29 Agustus 2024 – Dalam upaya mewujudkan visi sekolah sebagai lembaga pendidikan yang mencetak lulusan berkualitas dan berkarakter, SMKN 10 Semarang menggelar kegiatan Ketahanan Sekolah (HANSEK) pada tanggal 26-28 Agustus 2024 di  Lapangan Utama SMKN 10 Semarang. Kegiatan wajib ini diikuti oleh seluruh siswa kelas X sebagai bentuk komitmen sekolah dalam mendukung program pemerintah terkait penguatan pendidikan karakter.

HANSEK yang dilaksanakan selama tiga hari ini melibatkan instruktur dari TNI Koramil Semarang Utara. Berbagai kegiatan menarik dan bermanfaat disajikan untuk melatih kedisiplinan dan membentuk karakter siswa. Salah satu kegiatan yang menjadi sorotan adalah latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB). Melalui PBB, siswa dilatih untuk bergerak secara serentak, mengikuti perintah, dan menumbuhkan rasa tanggung jawab serta kerja sama tim.

Selain PBB, kegiatan ice breaking juga menjadi bagian penting dari HANSEK. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan suasana yang menyenangkan, menghilangkan rasa canggung, serta meningkatkan semangat kebersamaan di antara siswa. Melalui berbagai permainan dan aktivitas yang seru, siswa diajak untuk saling mengenal dan bekerja sama dalam kelompok.

Salah seorang siswa kelas X TSM 1, Riessa Arthania Putri Asani, mengaku sangat antusias mengikuti kegiatan HANSEK. “Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi saya. Selain melatih kedisiplinan, saya juga menjadi lebih percaya diri dan kompak dengan teman-teman,” ungkapnya.

Dengan terselenggaranya kegiatan HANSEK, diharapkan siswa SMKN 10 Semarang dapat menjadi generasi muda yang unggul dan berkarakter. Sekolah berkomitmen untuk terus berupaya dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan membentuk lulusan yang siap menghadapi tantangan masa depan.

Penulis : Sofiatul Nadziyah, S.Pd., Guru IPAS SMKN 10 Semarang

Editor : Humas SMKN 10 Semarang