SMK N 1 Kaliwungu  Gelar Uji Coba Sistem Informasi PPDB 2025

Kamis, 9 Januari 2025, SMK N 1 Kaliwungu menjadi tuan rumah pelaksanaan uji coba terbatas Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru (SI PPDB) 2025. Kegiatan ini diselenggarakan oleh BPTIK Dikbud Jateng bekerjasama dengan SMK N 1 Kaliwungu dan melibatkan partisipasi aktif dari siswa, admin, serta operator sekolah. Uji coba ini bertujuan untuk menguji fitur-fitur aplikasi SI PPDB 2025, termasuk User Interface (UI) dan User Experience (UX). Dalam pelaksanaannya, beberapa fitur seperti jalur afirmasi dan jalur PTO masih dinonaktifkan. Keamanan data peserta juga menjadi prioritas dengan adanya modifikasi pada data yang ditampilkan.

Kegiatan berlangsung dari pukul 09.00 hingga 15.30 WIB, dimulai dengan koordinasi antara Tim BPTIK Dikbud Jateng, Kepala Sekolah, dan team Sekolah. Peserta uji coba diarahkan untuk membuat akun, mengunggah berkas, dan melakukan verifikasi data kependudukan melalui Dashboard Dukcapil. Setelah itu, peserta melakukan aktivasi akun dan simulasi pendaftaran melalui jalur zonasi maupun prestasi. Berbagai tahapan dalam uji coba ini diakhiri dengan evaluasi dan diskusi untuk mengidentifikasi kendala yang ditemui. Hasil dari kegiatan ini akan menjadi masukan penting bagi Tim BPTIK Dikbud dalam meningkatkan kinerja dan stabilitas aplikasi SI PPDB 2025.

Kepala SMK N 1 Kaliwungu menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung kelancaran acara ini. “Kami bangga menjadi bagian dari uji coba ini, dan berharap hasilnya akan memberikan dampak positif bagi pelaksanaan PPDB di masa mendatang,” ujarnya. Dengan suksesnya uji coba ini, SMK N 1 Kaliwungu turut mendukung kemajuan teknologi pendidikan, khususnya dalam mempermudah proses penerimaan siswa baru.

Penilis: Tim Humas SMKN 1 Kaliwungu.
Editor: Megawati Retnaningtyas, S.Pd.,Gr., Guru SMKN 5 Semarang.