
Siswa SMA Negeri 3 Semarang kembali mengharumkan nama sekolah di kancah nasional. Dalam ajang Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2024 yang berlangsung di Jakarta pada tanggal 24 sampai 29 September 2024, dua tim siswa berhasil meraih prestasi gemilang. Tim pertama terdiri dari Keysha Fausta dan Rahma Syahda Arisat, keduanya siswa kelas XII IPA 7, berhasil menyabet juara pertama kategori Pengembangan Usaha Boga dengan produk inovatifnya, crispy crip berbahan dasar limbah kulit kedelai. Prestasi membanggakan ini membawa pulang hadiah uang tunai sebesar Rp25.000.000,-. Sementara itu, tim yang diwakili oleh Haafizh Azmi (XII IPA 8) dan Achmad Rasyid (XII IPA 10) berhasil meraih juara ketiga kategori Rencana Usaha Kriya. Keduanya berhasil memukau dewan juri dengan ide kreatifnya menciptakan produk home decor bernilai estetika tinggi dari limbah onderdil kendaraan bermotor, seperti lampu dan jam dinding. Atas prestasi ini, tim tersebut berhak atas hadiah uang tunai sebesar Rp15.000.000,-.
FIKSI 2024 merupakan ajang kompetisi yang sangat bergengsi, diikuti oleh 200 peserta terbaik dari seluruh Indonesia. Lomba ini berlangsung dalam tiga tahap yang cukup menantang. Pertama adalah tahap penyisihan, peserta diminta membuat executive summary, ringkasan produk prototype dan mengunggah video promosi berdurasi 30 detik. Kedua yakni tahap seleksi, peserta yang lolos tahap penyisihan kemudian diminta untuk membuat proposal usaha yang lengkap, melengkapi prototype produk, serta menyusun company profile. Terakhir ialah tahap final, 10 finalis dari setiap kategori kemudian mempresentasikan ide bisnisnya di hadapan dewan juri dan melakukan ekspo produk di Jakarta. Di balik kesuksesan kedua tim ini, terdapat sosok pembina yang tak kenal lelah, yaitu Yuanita Safitri. Beliau memberikan bimbingan dan dukungan penuh kepada siswa-siswinya dalam mempersiapkan diri mengikuti FIKSI 2024. Kepala SMAN 3 Semarang, Drs. Yuwana, M.Kom., menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya atas prestasi yang diraih oleh siswa-siswinya. “Prestasi ini membuktikan bahwa siswa SMAN 3 Semarang tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga memiliki jiwa kewirausahaan yang tinggi dan peduli terhadap lingkungan,” ujar beliau. Prestasi gemilang yang diraih oleh siswa SMAN 3 Semarang ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya untuk terus berinovasi dan berkarya. Dengan memanfaatkan potensi yang ada, siswa-siswa Indonesia dapat menciptakan produk-produk yang bernilai tambah dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa.
Penulis : Arief, Humas SMAN 3 Semarang
Editor : Nurul Rahmawati, S.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang
Komentar Pengunjung