Spectacular! SMAN 3 Semarang Masuk 10 Besar Terbaik Se-Jawa Tengah

Kabar menggembirakan bagi civitas akademika SMA Negeri 3 Semarang kembali datang. Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi atau yang disingkat LTMPT, baru-baru ini merilis nama-nama Sekolah Menengah Atas yang menduduki peringkat 10 (sepuluh) terbaik se-Jawa Tengah. Seperti kita ketahui LTMP adalah lembaga penyelenggara tes masuk perguruan tinggi bagi calon mahasiswa baru, yang berada di bawah naungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
LTMPT merupakan lembaga penyelenggara tes masuk perguruan tinggi yang terbaik dan terdepan di Indonesia. Lembaga tersebut memiliki tujuan khusus yaitu melaksanakan tes masuk perguruan tinggi yang kredibel, adil, transparan, dan akuntabel. LTMPT melakukan pemeringkatan sekolah-sekolah terbaik di Jawa Tengah berdasarkan nilai rata-rata Tes Potensi Skolastik (TPS) dari peserta ujian.
Berdasarkan hasil rata-rata nilai TPS tahun 2020, berikut merupakan 10 (sepuluh) SMA Negeri terbaik di Jawa Tengah.

  1. SMAN 03 Semarang
  2. SMAN 1 Surakarta
  3. MAN Insan Cendekia Pekalongan
  4. SMAN 1 Purworejo
  5. SMAN 1 Klaten
  6. SMAN 1 Kebumen
  7. SMAN 1 Magelang
  8. SMAN 01 Semarang
  9. SMAN 1 Salatiga
  10. SMAN 1 Temanggung

Meraih peringkat 1 (satu) kategori SMA Negeri terbaik di Jawa Tengah, tentu saja disambut gembira seluruh civitas akademika SMAN 3 Semarang. Wiharto, Kepala SMAN 3 Semarang mengungkapkan bahwa prestasi ini bukan datang dengan sedirinya. Prestasi ini terwujud berkat kerja keras dan kerja cerdas dari pihak sekolah, guru, dan orang tua siswa. Semua pihak bahu membahu memberi perhatian khusus bagi para siswa agar nantinya dapat sukses menghadapi tes Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).

“Kami telah lama menyiapkan peserta didik untuk dapat berkompetisi dengan baik pada tes UTBK. Salah satu program sekolah yang kami lakukan adalah mengadakan pembelajaran khusus materi-materi UTBK. Selain itu, sekolah juga mengadakan ujicoba tes UTBK secara online sehingga dapat mengetahui kemampuan para siswa,” ungkap Wiharto.

Kesuksesan ini tentu saja menjadi penyemangat sekolah untuk mempertahankan peringkat dan sekaligus memperbaiki peringkat di tingkat nasional, yang masih berada di peringkat 34 pada tahun 2020.

Untuk informasi lebih lengkap silahkan mengunjungi laman resmi LTMPT https://top-1000-sekolah.ltmpt.ac.id/.

 

Penulis : Tim Humas SMAN 3 Semarang
Editor : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang