Kerjasama SMKN Satu Atap Tuntang dengan PT. ESGI

Pada Selasa, 11 Oktober 2022, SMK Negeri Satu Atap Tuntang melakukan kunjungan ke PT. Eco Smart Garment Indonesia (PT. ESGI), yang berlokasi di Dk. Jambon RT/RW. 19/05 Ds. Babadan, Kec. Sambi, Kab. Boyolali Jawa Tengah. Kunjungan tersebut dilaksanakan dalam rangka penanda tanganan perjanjian kerjasama MoU (Memorandum of Understanding) antara SMKN  Satu Atap Tuntang dengan PT. Eco Smart Garment Indonesia. Tujuan dari penandatanganan MoU tersebut adalah untuk membantu meningkatkan kemampuan sumber daya manusia melalui penyaluran kerja alumni SMKN Satu Atap Tuntang dengan PT. ESGI.

Kerjasama ini berdasarkan atas prinsip saling membantu, saling mengisi, saling melengkapi dan saling bertanggung jawab. Selain itu, kerjasama ini menyangkut berbagai kegiatan yang meliputi penyaluran kerja alumni, sinkronisasi kurikulum, guru tamu, magang guru dan PKL. Penanda tanganan MoU berlaku selama satu tahun atau sampai ada peninjauan kembali yang telah disepakati oleh kedua belah pihak. Hadir Ibu Mariati, M.Pd., Kepala SMKN Satu Atap Tuntang sebagai pihak pertama. Sedangkan pihak kedua yakni Bapak Imam Bakhri, S.H., Kepala HRD PT. ESGI.

“Kerjasama dengan PT ESGI sangat bermanfaat bagi lulusan SMKN Satu Atap Tuntang dikarenakan dapat mengembangkan SDM. Selain itu siswa juga bisa bekerja dan mempraktekan apa yang dipelajari di sekolah. Terlebih, guru mata pelajaran Produktif SMKN Satu Atap Tuntang juga berkesempatan mengembangkan kompetensinya melalui magang guru dan sinkronisasi kurikulum,” ungkap Riska Alviani, S.Pd., salah satu tim BKK SMKN Satu Atap Tuntang.

 

Penulis          : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN Satu Atap Tuntang