AMBARAWA – Untuk menguatkan kerja sama wali murid dan sekolah, SMK Islam Sudirman 2 Ambarawa menggelar parenting vokasi gelombang II, Sabtu (11/2/2023). Untuk Gelombang pertama dilaksanakan 21 Januari 2023. Kepala SMK, Nurdiansyah AW, ST. M.Kom mengatakan, kegiatan tersebut untuk menyiapkan siswa berwawasan global, berkarakter kuat, dan kompeten sesuai di bidang studi masing-masing.
”Kami komit menyiapkan lulusan SMK yang kuat, tangguh, dan berkarakter. Mengapa parenting vokasi ini penting? Karena untuk menjawab keraguan orang tua tentang masa depan, karier, dan potensi siswa SMK,” tandas Nurdiansyah.
Acara parenting vokasi itu dibuka oleh Pengawas SMK Dinas Pendidikan Jateng, Dalih Usman M.Pd, Ketua Yappis Drs. Lilik Nurkholis, M.Si., dan Pembina Yappis Drs. KH Moch Nafis Mansyur, M.M.. Parenting vokasi diikuti seluruh orang tua wali murid kelas X TJKT, X DKV, X Broadcasting, dan X Teknik Otomotif, serta seluruh siswa.
”Setiap anak duduk berdampingan dengan orang tua/wali murid masing-masing,” ucap Nurdiansyah.
Dijelaskan, orang tua murid butuh informasi penting tentang strategi pengasuhan dan pendidikan terkini. ”Anak juga butuh penajaman nilai-nilai hidup yang diinginkan orang tua,” imbuhnya.
Nurdiansyah mengatakan, parenting vokasi yang digelar itu juga dilatarbelakangi kebutuhan orang tua tentang strategi sukses anak dalam persiapan memasuki dunia kerja dan berkehidupan di masyarakat. ”Sudut pandang yang penting dalam parenting ini adalah untuk percepatan anak dalam adaptasi untuk melakukan perubahan, serta mendorong anak agar berprestasi, kreatif, dan inovatif. Lalu, implementasi diri ke masyarakat,” paparnya.
Ditegaskan, parenting bermanfaat menguatkan keyakinan dalam bertauhid, mempertajam keteladanan pribadi, dan menyamakan visi kesepahaman tentang masa depan. ”Yang perlu ditanamkan adalah prinsip keluarga adalah segalanya, semua berawal dari keluarga, anak jujur pada diri sendiri dan orang tua, serta orang tua peduli dan empati pada anak,” tandas Nurdiansyah.
Penulis : Tim SMK Islam Sudirman 2 Ambarawa
Komentar Pengunjung