SMA N 4 Semarang Sportif dengan Liga SMAPA

Liga Smapa (SMAN 4 Semarang) telah usai dengan kelas E.X-1 lahir menjadi juaranya. Liga Smapa merupakan kegiatan rutin tahunan dan termasuk dalam agenda ambal warsa Smapa. Liga Smapa digelar mulai dari 16 Januari sampai 24 Februari 2023. Kegiatan tersebut diikuti oleh kelas 10 dengan jumlah 11 kelas, begitu pula dengan kelas 11 dengan jumlah 11 kelas juga. Total ada 22 tim yang bertanding dari mulai kelas 10 dan kelas 11 yang memperebutkan gelar juara. Untuk tempatnya sendiri di selenggarakan di lapangan sepak bola milik SMA Negeri 4 Semarang.

Ibu Kepala SMA Negeri 4 Semarang memberikan imbauan untuk tetap dan selalu menjaga sportifitas di dalam maupun di luar lapangan. Selain itu, Ibu kepala sekolah juga menyampaikan bahwa Liga Smapa merupakan wadah bagi peserta didik untuk menyalurkan kegemarannya dalam bidang olah raga terutama sepak bola.

Final Liga Smapa sendiri diselenggarakan pada Jumat, 24 Februari 2023 antara kelas E.X-1 melawan XI MIPA 3 dengan kemenangan untuk kelas E.X-1 dan menjadikan kelas tersebut menjadi juara Liga Smapa 2023. Sebelum pertandingan final sendiri, terselenggara pertandingan perebutan juara 3 antara kelas kelas XI MIPA 9 melawan XI MIPA 8 dengan kemenangan untuk kelas XI MIPA 9. Selain dua pertandingan tersebut, juga terselenggara pertandingan hiburan antara guru karyawan melawan panitia Liga Smapa. Harapannya, dengan adanya Liga Smapa maka peserta didik SMA Negeri 4 Semarang mampu mewujudkan karakter gotorng royong dan saling menghargai sesama.

Penulis: Teguh Alif Nurhuda, M. Pd. guru SMA Negeri 4 Semarang