Dorong Siswa untuk Kreatif, SMAN 14 Adakan Pelatihan Ecoprint

Melanjutkan karya inovasi peserta didik kelas X, SMA Negeri 14 Semarang kali ini berkesempatan memberikan fasilitas dalam kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Dalah kegiatan tersebut, turut hadir fasilitator dari Ecoprint Jarihitam. Kegiatan yang berlangsung di hari Jumat, 28 April 2023 ini bertujuan untuk mendorong siswa melakukan karya kreatif dari daun-daunan.

“Sekolah sengaja mengundang pelatih, Irfan Kristiyanto, dari Ecoprint Jarihitam, Lembang, Bandung untuk memberikan edukasi serta informasi bagaimana daun-daunan yang memiliki pigmen warna dapat dimanfaatkan sebagai barang-barang yang ramah lingkungan”, Ujar Ibu Suspeni. Hasil karya siswa tersebut ternyata dapat digunakan untuk berbagai hal yang menguntungkan seperti taplak meja, kerudung, hingga tas.

Ibu Nurhuda menjelaskan di tengah-tengah pelatihan bahwa dengan adanya kegiatan ini, siswa kelas X mampu menghasilkan kain bermotif alam dari dedauan dan batang pohon menjadi jilbab, slayer, buddybag, sarung bantal, hingga taplak meja.

“Pelatihan ecoprint ini nantinya bagi kalian akan memberikan pengalaman khusus terutama dalam memanfaatkan hasil alam.” Imbuh Guru Matematika tersebut.

Tentang apa yang akan dilakukan oleh siswa kelas X dalam kegiatan pelatihan ini, Bapak Rahmadi, Koordinator Tema 3, menginstruksikan kepada peserta didik melalui grup Whatapps untuk membawa dedaunan yang dapat mengeluarkan pigmen warna seperti daun pucuk jati, jambu batu, kerseb, jarak, cemara laut, atau ketapang cina.

“Dipastikan yang kalian bawa saat ini ialah daun-daunan yang dapat mengeluarkan pigmen sehingga hasilnya dapat maksimal.” Imbuh Bapak Rahmadi yang sekaligus memandu acara pada hari itu.

Kegiatan yang dimulai dengan mempersiapkan kain putih yang diberikan daun-daunan berpigmen dan kemudian dibungkus dengan plastik hitam dan ditali nantinya akan dikukus antara 1 hingga 2 jam supaya hasil yang didapat jelas dan cerah.

Kegiatan yang kemudian ditutup dengan mendokumentasikan hasil karya yang telah dibuat yang nantinya akan siswa simpan di rumah masing-masing, Ibu Suspeni selaku Wakil Kepala SMA Negeri 14 Bidang Kehumasan menaruh harapan kepada siswa untuk dapat memiliki kreativitas dan inovasi dalam memanfaatkan sumber daya alam seperti daun-daunan yang memiliki pigmen warna. Ia juga menegaskan bawah Ecoprint merupakan karya inovasi untuk corak kain yang ramah lingkungan.


Penulis : Muhamad Zayyinul Muttaqin, M.Pd., Guru SMAN 14 Semarang.

          Editor : Annisa Erwindani, S.Pd., Guru SMA Islam Hidayatullah.