Muspida Road to SMAN 1 Getasan

Senin, 12 Juni 2023, SMA Negeri 1 Getasan menyelenggarakan upacara bendera yang dipimpin oleh Pabung Kodim Mayor Kav. Budi Saryono. Hal ini dilakukan dalam rangka pelaksanaan salah satu progrm ANDAL Kapolres Semarang yaitu “Muspida Road To School.” Dalam amanatnya Bapak Budi Saryono menyampaikan motivasi dari Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka Mahendra S.I.K. M.A. bahwa mengapa upacara bendera ini penting untuk dilaksanakan, karena sebagai wujud pembinaan disiplin, pembentukan karakter dan memupuk rasa cinta tanah air. Pengibaran bendera merah putih ini juga memiliki makna yaitu untuk mengingatkan kita pada semangat perjuangan para pahlawan bangsa yang melahirkan Negara Kesatuan Republik Indonesia serta memberikan edukasi kepada kita semua untuk selalu menggelorakan semangat patriotisme dan nasionalisme. Disampaikan juga tentang sikap disiplin itu sangat penting dan diperlukan di sekolah. Agar peserta didik tumbuh menjadi pribadi yang lebih baik, dan menjadi generasi unggul.

Sikap disiplin harus ditanamkan sejak dini agar ke depannya terbiasa dan tak lagi menganggapnya sebuah beban. Anak sekolah yang disiplin, dia akan lebih menghargai waktu, bertanggung jawab dan dapat diandalkan. Beliau juga memberi 3 penekanan untuk dipedomani dan dilaksanakan oleh seluruh peserta didik. Pertama, niatkan pelaksanaan belajar sebagai ibadah, sehingga setiap langkah kita selalu mendapatkan ridho dari Allah SWT. Kedua, mulai sekarang mari bersama-sama berlatih menerapkan sikap disiplin, baik di sekolah maupun di rumah, agar semuanya terasa lebih mudah. Terakhir, memiliki motivasi belajar kuat agar kita dapat meraih prestasi yang luhur di sekolah ini. Teruslah belajar dengan sungguh-sungguh dan janganlah pernah menyerah.

 

Penulis : Radhitya Pradnya Nirmala Aurellia, Siswa SMAN 1 Getasan

Editor  : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang