Siswa SMKN 6 Semarang Asah Keterampilan Haircutting dengan Richard Christian

 

Dunia kecantikan memiliki perkembangan yang sangatpesat. Tentunya, hal ini membuat peserta didik harus memiliki skill yang sesuai dengan standar industri. Salah satu bidang kecantikan yang terus berjalan ialah dunia hairdressing utamanya pada haircutting. Untuk bisa melakukan hair cutting diperlukan dasar yang kuat. Maka dari itu, SMK Negeri 6 mengundang guru tamu yaitu Richard Christian, owner RC Salon yang terletak di Jl. Halmahera Raya No.32.

Richard Christian memiliki talenta di bidang hairdressing karena menggeluti usaha salon milik ayahnya terdahulu yaitu Christian Salon. Berbekal ilmu dari Ayahnya dan juga mengikuti beberapa kelas di Vidal Sassoon di Shanghai, membuat Richard Christian semakin yakin untuk menggeluti bidang ini.

Richard Christian juga peduli dengan pendidikan di bidang hairdressing, maka dari itu beliau sangat antusiasuntuk berbagi ilmu dengan peserta didik di SMK Negeri 6 Semarang. Peserta didik juga tidak kalah antusias mengikutimateri dan praktik yang diberikan oleh Richard Christian. Kali ini, materi disampaikan untuk peserta didik kelas XI Tata Kecantikan 1 dan 2. Harapannya, ilmu yang diberikan dapatmemberikan peserta didik pemantik untuk mencintai passion yang dimiliki, terus belajar dan mengasah kemampuannya.

Penulis : Humas SMKN 6 Semarang.

Editor   : Annisa Erwindani, S.Pd. Guru SMA Islam Hidayatullah.