SMK Negeri 4 Semarang Ramaikan Job Fair SMK Negeri Kota Semarang Kolaborasi dengan BKK Kota Semarang diikuti 88 perusahaan dalam Rangkaian Kegiatan SMK PK Skema Reguler Lanjutan 2023

Salahsatu Agenda dalam rangkaian kegiatan SMK Pusat Keunggulan Reguler Lanjutan Tahun 2023 adalah penyelenggaraan Job Fair, acara sebagai wadah bagi alumni dan siswa kelas XII SMK yang kelak akan memasuki dunia kerja.

Kegiatan yang berlangsung pada tanggal 7 dan 8 November 2023 berlangsung mulai pukul 08.00 sd 16.00 WIB, diikuti oleh 7 SMK Pusat Keunggulan di Kota Semarang antara lain SMKN 1, SMKN 4, SMKN 6, SMKN 7, SMKN 8, SMKN 11, SMKN  Jateng di Semarang. Acara Job Fair Akbar 2023 dipadati Ribuan Alumni dan Siswa SMK di Kota Semarang berlangsung sukses , bertempat di Lapangan SMKN 1 Semarang makin semarak dengan bergabungnya 88 perusahaan yang berada disekitar Kota Semarang, Kudus dan beberapa kota lain di Jawa Tengah sebagai mitra industri sekolah.

Membanjirnya siswa dari 7 sekolah yang antusias menyemarakkan kegiatan Job Fair Akbar ini semakin memantapkan langkah Semarang sebagai Kota Vokasi, Partisipasi aktif dari mitra industry membawa angin segar atas kepercayaan industry terhadap lulusan SMK sebagai asset yang berkualitas dan dapat menduduki posisi kerja yang dibutuhkan masing-masing perusahaan. Suatu Sinergisitas positif kemitraan antara berbagai pihak yang peduli atas dunia pendidikan, mengapresiasi pendidikan sebagai suatu kewajiban bersama, menjaga jejaring atau hubungan yang saling menguntungkan antara sekolah, industry, dinas terkait, lingkungan dan segala komponen dalam ekosistem pendidikan menjadikan kegiatan ini semakin berwarna dengan keceriaan siswa dan siswi SMK yang saling menjalin komunikasi antar sekolah, saling menghormati perbedaan dan saling menyebarkan senyum penuh tolerasi sebagai softskill yang terbentuk di dunia SMK.

Dalam acara tersebut  selain menampilkan budaya lokal seperti tari Semarangan, Band, juga Talkshow dari berbagai narasumber hebat mengupas tuntas seputar kebekerjaan, budaya kerja, tips dan trik lolos Interview, dan materi menarik lain, yang secara langsung memberikan gambaran nyata tentang dunia kerja yang akan diarungi para lulusan SMK dan Alumni SMK.

Berkolaborasinya  7 Kepala Sekolah demi suksesnya Job Fair 2023 dengan semangat kepemimpinan sebagai CEO SMK Pusat Keunggulan melangkah bersama meraih sukses bersama  antaralain  Ummi Rosydiana M.Par. selaku Kepala SMKN 1 Semarang, Drs. Bambang Sujatmiko,M.Si selaku Kepala SMKN 4 Semarang dan Plt. Kepala SMKN 8 Semarang,  Dra. Almiati,M.Si selaku Kepala SMKN 6 Semarang, Drs. Luluk Wibowo,ST,MT. selaku Kepala SMKN 11 Semarang dan Plt. SMKN 7 Semarang  dan Hardo Sujatmiko,S.Pd,.M.Pd Selaku Kepala SMKN Jateng di Semarang sebagai Para CEO Hebat yang membawa  sekolah sebagai Sekolah Pusat Keunggulan di Kota Semarang dan konsisten melaksanakan  program 8 plus I dan menjawab tantangan pendidikan era revolusi 4.0.

Acara  yang dikemas apik dalam rangkaian  Talkshow dari ke- 7 sekolah pusat keunggulan dan juga mendapatkan perhatian dari Kadinasker Kota Semarang  DR. Sutrisno, S.Km,MH.Kes., Kepala Cabang Dinas Wilayah 1 Propinsi Jawa Tengah DR. Siswanto., M.Pd, Kepala Seksi SMK Cabang Dinas Wilayah 1 Propinsi Jawa Tengah Andang Fitriadi,SE,.M.Si serta  Para Guru , Para Siswa serta Para Mitrasdudi Hebat membawa acara Job Fair 2023 ini berhasil terselenggara dengan sukses.

 

Baca juga di :
https://www.smk4smg.sch.id
Penulis : Ice Faulia, S.Pd M.Si (Waka Humas dan Hubbin SMKN4 Semarang)

Editor : Nenden Oktafia, S. Kom