SMKN 1 Tuntang Bangun Lab Kom Sekolah Mitra

Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat untuk orang lain. Sebuah Inilah konsep dasar keberadaan SMKN 1 Tuntang untuk bermanfaat bagi banyak orang. Maka SMKN 1 Tuntang berbagi resource dengan berbagai pihak, salah satunya adalah sekolah. Salah satu sumber daya yang dimiliki oleh SMKN 1 Tuntang adalah jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ). Jurusan ini berperan aktif mengoptimalkan siswa dan peralatan yang dimiliki untuk berbagi dengan sekolah lain. Program Sekolah Bangun Sekolah Mitra sebagai program andalan kali ini bekerjasama dengan SDN Ngajaran 03 Kabupaten Semarang memperbaiki Laboratorium komputer sekaligus memasang jaringan LAN.

Supriyanto, S.Pd. selalu kepala SD Ngajaran 03 mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada SMKN 1 Tuntang yang telah membantu membenahi laboratorium komputer. “Kami sangat senang dibantu perbaikan laboratorium komputer sehingga sekolah bisa memaksimalkan fungsi lab sebagai ruang pembelajaran bagi siswa”, ujar Supriyadi di sela-sela melihat proses perbaikan lab komputer.

Sementara itu Kepala SMKN 1 Tuntang Bapak Ardan Sirodjuddin mengatakan ” Keberadaan SMKN 1 Tuntang harus bermanfaat untuk sekolah sekitar. Kami punya sumber daya yang bisa dibagikan dengan sekolah lain, sekaligus ajang pembuktian kompetensi siswa untuk praktek langsung di dunia kerja”.
Pembenahan lab komputer ini dikerjakan siswa SMKN 1 Tuntang dengan disupervisi oleh satu orang guru produktif TKJ selama dua hari mulai hari Senin, 26 April 2021.

Penulis : Nurul Rahmawati, M. Pd., Guru SMKN 1 Tuntang.