Pembukaan LKS SMK Kota Semarang

Bertempat di SMK Ibu Kartini, pembukaan LKS SMK Kota Semarang tahun 2022 dibuka secara resmi oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I yang dalam hal ini diwakili oleh Kasi SMK Ibu Lilik Rahmawati. Pembukaan yang diselenggarakan secara Blended diikuti oleh Koordinator Pengawas dan Koordinator Panitia Pelaksana LKS secara luring dan Kepala Sekolah, peserta lomba dan pembimbing secara online.
Kepala SMK Ibu Kartini Semarang Sri Utami merasa senang sekolah yang dipimpin menjadi tempat pembukaan LKS.
“Menjadi kebanggaan Kami menjadi  tempat pembukaan LKS SMK Kota Semarang tahun 2022” Ujar Bu Utami.
Sementara itu Ketua Pelaksana LKS SMK Kota Semarang dalam laporan panitia memaparkan LKS SMK Kota Semarang tahun ini diikuti oleh 88 siswa dengan 40 mata lomba di 11 sekolah penyelenggara.
“Kita punya harapan besar Kota Semarang menjadi juara umum tingkat propinsi yang ke empat kalinya”, Ungkap Bapak Sri Suwarno.
Pembukaan LKS secara simbolis dilakukan dengan memukul gong oleh Ibu Kasi SMK. Dalam sambutannya beliau mengucapkan Terima kasih atas terselenggaranya LKS SMK Kota Semarang tahun 2022.
” LKS menjadi cara untuk meningkatkan kompetensi guru dan siswa di era industri 4.0. Melalui LKS, sekolah yang jadi juara akan mempunyai nilai lebih” Papar Ibu Lilik Rahmawati.
LKS SMK Kota Semarang akan dilaksanakan mulai tanggal 14 sampai dengan 19 Maret 2022. Pembukaan LKS ditutup dengan peragaan busana hasil karya siswa jurusan Tata Busana SMK Ibu Kartini.
Penulis : Panitia Lomba LKS Kota Semarang.