Tampil Rancak, Tim MB SMAN 3 Semarang Gita Muda Wiratama Sabet Juara di Kejuaraan Nasional Hamengku Buwono Cup X 2022

Harmoni, Muda, Berani! Itulah tagline Tim Marching Band SMA Negeri 3 Semarang Gita Muda Wiratama (GMW) yang berhasil memperoleh Juara II dalam Kejuaraan Nasional Marching Band Hamengku Buwono X Tahun 2022 pada 21-23 Oktober 2022 di Yogyakarta.  Ajang perlombaan Piala Raja Hamengku Buwono yang berlevel nasional tahun ini mengusung tema ”We Are Gonna Rock It!” dengan mendatangkan 25 tim marching band terbaik dari seluruh Indonesia. Tim Gita Muda Wiratama mengirimkan delegasi berjumlah 38 anggota yang terbagi menjadi 5 divisi. Selengkapnya mereka terdiri dari 12 anggota brass, 9 anggota pit instrumen, 5 anggota colour guard, 8 anggota battery, 4 anggota field commander, dan 1 orang penyanyi. Mendampingi delegasi adalah Kepala Sekolah Drs. Yuwana, M.Kom., beserta pembina marching band, guru pendamping dan orangtua siswa.

Setelah tampil dengan rancak membawakan lagu ”It’s My Life dari Bon Jovi” serta ’Imagine dari John Lennon, akhirnya dewan juri cukup terpesona dan memilih Tim Marching Band Gita Muda Wiratama SMAN 3 Semarang sebagai juara II dan berhak mendapatkan trophy, piagam penghargaan dan uang pembinaan. Pada kejuaraan ini tim Gita Muda Wiratama memperoleh beberapa kategori juara di antaranya Juara Terbaik Field Commander Konser Senior Brass, Juara II Musicoverall Konser Senior Brass, Juara III Colour Guard Konser Senior Brass, dan Juara III Artistry Konser Senior Brass. Saat penerimaan trophy pada upacara bendera, Drs. Yuwana, M.Kom. memotivasi anggota tim dan siswa semuanya bahwa dengan kerja keras tim dan dukungan penuh dari pihak sekolah Tim MB GMW akan terus berkembang guna berprestasi lebih tinggi lagi pada event lainnya. “Jadikan budaya prestasi bagian dari budaya SMAN 3 Semarang.” Selamat dan tetap spectacular!

 

Penulis : Arief, Wakakom SMAGA

Editor  : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang