Ajak Generasi Muda Paham Bela Negara, SMAN 14 Kirimkan Delegasi

Dalam rangka membangun kesadaran generasi muda bangsa untuk menangkal radikalisme, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Semarang mengajak siswa-siswi di lingkungan Kota Semarang bergabung dalam kegiatan Pembinaan Kesadaran Bela Negara. SMA Negeri 14 Semarang termasuk sekolah negeri menengah atas yang terlihat aktif dalam momen tersebut. Berlokasi di D’emmerick Salib Putih Hotel, kegiatan diselenggakan selama dua hari, yakni Selasa sampai Rabu, 20 sampai 21 Juni 2023. Kegiatan dihadiri pembicara di antaranya Bapak Cahyo, Komisi A DPRD Kota Semarang; Bapak Tunggul, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah; dan Bapak Sapto, Ketua Kesbangpol yang memberikan materi Bela Negara dan 4 Pilar Bangsa. SMA Negeri 14 Semarang mendelegasikan Muhamad Febrian (XI MIPA 2), Sandy Surya A (X 3), Fellia Anggraeini (X 2), Najwa Zahrin Diandra (X 7) dan 1 guru pendamping Dede Suherman, S.Pd., Guru PPKN SMA Negeri 14 Semarang. Difasilitasi oleh beberapa pelatih yakni Letnan Dua Agus, Letnan satu Hartana dan Pembantu Letnan Satu Armindo, para peserta dipandu untuk melakukan bersih-bersih, senam pagi, out bond hingga permainan. Berdasarkan laporan panitia kegiatan, siswa-siswi diberikan materi penguatan generasi muda tentang pentingnya Bela Negara untuk menghalau radikalisme. “Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran bela negara kepada siswa-siswi SMA di Kota Semarang, untuk memberikan pembinaan kesadaran Bela Negara dan untuk memperkuat benteng-benteng negeri supaya tidak terpecah belah. Manfaatnya yaitu memperkuat dan menambah pengembangan wawasan akan kebangsaan,” lapor salah satu panitia penyelenggara Bela Negara.

 

Penulis            : Dede Suherman, S.Pd., Guru SMAN 14 Semarang

Editor              : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang