Forum Group Discussion (FGD) Penguatan Kemitraan Sekolah Vokasi di SMKN 10 Semarang

Semarang, 30 November 2023 – Sebagai upaya meningkatkan kualitas pendidikan vokasi dan persiapan karier siswa, SMKN 10 Semarang menjadi tuan rumah Forum Group Discussion (FGD) dengan tema “Strategi Penguatan Kemitraan Sekolah Vokasi dengan Perguruan Tinggi dan Industri berbasis Kesiapan Kerja Siswa.” Acara ini diadakan di SMKN 10 Semarang, yang beralamat di Jalan Kokrosono 75, Kota Semarang.

Dua dosen dari Prodi Kimia FPMIPA Unnes yaitu Prof. Dr. Sri Susilogati Sumarti, M.Si. dan Dr. Harjono, S.Pd., M.Si. ditemui oleh Kepala SMKN 10 Semarang, Ardan Sirodjuddin, S.Pd, M.Pd dan Wakil Kepala Sekolah Bidang Manajemen Mutu, Arimurti Asmoro, M.Pd di ruang kepala sekolah.

Dr. Harjono, S.Pd., M.Si. mengatakan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk melakukan Deep Interview dengan pimpinan SMK, terutama terkait strategi kemitraan yang dijalankan sekolah dalam menyiapkan kerjasama dengan berbagai pihak, khususnya industri dan perguruan tinggi. Fokus utama pembahasan adalah orientasi pada kesiapan kerja lulusan, sehingga para siswa dapat lebih siap menghadapi dunia kerja setelah menyelesaikan pendidikan di SMK.

SMKN 10 Semarang, sebagai salah satu sekolah yang masuk dalam kategori SMK Keunggulan di Jawa Tengah, diharapkan dapat memberikan informasi yang berharga dan berbagi best practices terkait fokus diskusi. Dengan demikian, diharapkan dapat tercipta kerangka strategis yang lebih kokoh dalam mengembangkan kemitraan dengan industri dan perguruan tinggi guna mendukung kesiapan kerja lulusan.

Acara ini juga diharapkan dapat menjadi wadah bagi para pimpinan SMK untuk saling bertukar pengalaman dan gagasan, menciptakan sinergi yang positif antara dunia pendidikan vokasi, industri, dan perguruan tinggi. Hal ini diharapkan dapat membantu meningkatkan relevansi kurikulum dengan kebutuhan industri serta memperkuat jaringan kemitraan yang berkelanjutan.

Ke depannya, diharapkan SMKN 10 Semarang akan terus berperan aktif dalam membentuk lulusan yang tidak hanya memiliki keahlian teknis, tetapi juga siap menghadapi dinamika dunia kerja. Keterlibatan aktif sekolah dalam berbagai forum seperti FGD ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi SMK lainnya dalam mengembangkan strategi kemitraan yang efektif demi meningkatkan kualitas pendidikan vokasi di Indonesia.

Penulis : Ari Murti Asmoro, M.Pd, Waka Manajemen Mutu SMKN 10 Semarang