Gotong Royong Mewujudkan Masjid SMKN 10 Semarang

Masjid menjadi salah satu unsur penting bagi umat Islam. Masjid menjadi sentral kegiatan umat Islam di segala bidang, pengajaran Islam dan penyebarannya sampai ke wilayah jauh dimulai dari masjid. Masjid adalah pondasi awal dalam proses perkembangan umat Islam. Pada masa Rasulullah masjid sangat berarti karena dapat menyatukan umat Islam dalam segala lapisan masyarakat. Bangunan awal yang telah dibangun oleh Rasulullah pada masanya setelah hijrah ke Madinah (Yastrib) adalah masjid, agar seluruh orang dapat berkumpul dan membuat kegiatan yang baik.

Fungsi masjid tidak hanya dijadikan sebagai tempat penyelenggaraan shalat, tetapi juga menjadi lembaga sosial yang berperan dalam membangun pendidikan, ekonomi, dan politik umat. Fungsi masjid selain sebagai tempat solat juga banyak fungsi lain, yang salah satunya adalah sebagai lembaga pendidikan. Sebagai lembaga pendidikan, masjid tidak bisa dipisahkan dari keberadaan para penuntut ilmu atau orang yang belajar didalamnya. Dalam hal ini pendidikan anak, yang harus dididik dan ditempa agar menjadi anak yang cerdas dan berakhlakul karimah.

SMKN 10 Semarang sampai saat ini belum memiliki bangunan masjid yang representative. Bangunan masjid yang ada belum bisa digunakan untuk sholat dikarenakan pembangunan belum selesai. Akibatnya bangunan masjid tersebut ditumbuhi tanaman liar. Hari ini Jumat, 08 April 2022, Bapak dan Ibu Guru Karyawan SMKN 10 Semarang bergotong royong membersihkan lokasi bangunan masjid. Pembersihan ini sebagai awal ikhtiar untuk memulai pembangunan masjid. Kepala SMKN 10 Semarang, Bapak Ardan Sirodjuddin mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi keguyuban warga SMKN 10 Semarang.

“Sholat itu tiang agama, untuk itu mari bersama-sama berikhtiar masjid SMKN 10 Semarang terwujud sehingga kita bisa menjaga agama anak-anak sebagai generasi penerus”, Ujar Bapak Ardan.

Sementara itu Ketua Panitia Pembangunan Masjid SMKN 10 Semarang, Bapak Mustofa menjelaskan bahwa pembangunan masjid ini masih kekurangan dana. Panitia siap menerima tabungan akherat bagi Bapak dan Ibu yang minat membantu mewujudkan masjid tersebut. Silahkan bisa kontak Kepala SMKN 10 Semarang di nomer Whatsapp 081390220602 untuk info lebih lanjut.

Penulis : Humas SMKN 10 Semarang