Renungan, Ulang Janji dan Sarasehan Kwartir Cabang Kota Semarang

Sudah menjadi tradisi bagi mereka para anggota Pramuka, bahwa setiap malam menjelang tanggal 14 Agustus selalu diadakan malam ulang janji Pramuka. Upacara ulang janji Pramuka tersebut, dilakukan untuk refleksi atas apa yang telah dilakukan sekaligus untuk mengucap ulang janji sebagai anggota Pramuka.

Dalam rangka memperingati HUT Pramuka Ke-61 Kwartir Cabang Kota Semarang menggelar Renungan Ulang Janji dan Saresehan yang dipusatkan di Aula utama SMA Negeri 4 Semarang, jalan Karangrejo Raya 12A, Banyumanik, Kota Semarang, Sabtu malam 13 Agustus 2022 lalu. Acara kegiatan Renungan Ulang Janji dan Saresehan dihadiri oleh Drs. Bunyamin, M.Pd., Drs. Erwan Rahmad, Kepala SMAN 4 Semarang, Daud Budiyanto, Adi Trihananto, serta perwakilan dari 178 sekolah. Kegiatan ini juga dihadiri 178 yang terdiri dari andalan cabang dan andalan ranting se-Kota Semarang serta 50 penegak dan pembina gudep SMAN 4 Semarang.

Kak Dawud Budiyanto selaku Korp Pelatih Kwarnas dan Kwarda Gerakan Pramuka sekaligus alumni ambalan Setiabudi SMAN 4 Semarang dalam saresehan menyampaikan bahwa Tokoh pergerakan nasional Indonesia KH. Agus Salim sebelumnya memberi nama pramuka dengan pandu yang artinya petunjuk jalan.

Pada kesempatan terpisah usai Renungan Ulang Janji dan Saresehan, Kak Sunarto, M.Pd didampingi Kak Nunung Damaryanti menuturkan bahwa SMAN 4 Semarang ditunjuk sebagai tuan rumah acara kegiatan Renungan Ulang Janji dan Saresehan dalam rangka Hari Pramuka ke-61 tahun 2022. “Kami sangat bangga diberi kepercayaan untuk melaksanakan kegiatan ini. Semoga dengan kegiatan ini kepramukaan Kwarcab Kota Semarang lebih maju lagi kedepannya.”

Sementara Nunung Damaryanti selaku Ketua Kwaran Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang menambahkan, “Dengan adanya kegiatan Renungan Ulang Janji kami sangat berterima kasih karena dapat saling bersilaturahmi antar anggota pramuka, khususnya di Banyumanik serta Kwarcab Kota Semarang.”

 

Penulis : Humas SMAN 4 Semarang

Editor    : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang