Siswa SMAN 12 Semarang Terpilih Menjadi Paskibra Tahun 2022 Kota Semarang

Pada Hari Senin, 14 Agustus 2022, Walikota Semarang Hendrar Prihadi mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tahun 2022 Kota Semarang. Petugas paskibraka ini terdiri dari 14 perempuan dan 13 laki-laki berasal dari pelajar SMA dan SMK sederajat di Kota Semarang.

Pengukuhan ini dilaksanakan di ruang Lokakrida Kompleks Balaikota Semarang. Acara tersebut juga dihadiri oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Semarang, para Pimpinan Perangkat Daerah Kota Semarang, serta Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kota Semarang.

Pada tahun ini, SMAN 12 Semarang berkesempatan mengirimkan siswa terbaiknya. Adalah Kanaya Naila Sumitra ( XI-MIPA.3) dan Naren Prameswari Putri Syafira (XI-IPS.2) yang terpilih untuk menjadi bagian dari petugas Paskibraka Kota Semarang.

“Senang sekaligus deg-degan”, ucap Kanaya Naila singkat. “Kami siap menjalankan tugas, doakan lancar ya”, lanjut Naren Prameswari menutup wawancara singkat kami.

Sebagaimana diketahui, Kanaya dan Naren tercatat sebagai anggota dari ekstrakurikuler Paskibraka Bonggo Wulung SMAN 12 Semarang dengan Pembina Bpk. Nastain, S.Pd.

Penulis : Yekti Wikani, S.Pd. – Waka Humas SMAN 12 Semarang