SMANDA Angkatan 2023 Tampil Memukau Dalam Pertunjukan Musik Usai Terdampak Pandemi 2 Tahun

SMA Negeri 2 Semarang kembali menggelar pentas budaya di Aula Graha Widyatama, tepatnya Kamis, 15 Maret 2023.  Acara bertajuk Pertunjukan Musik Kelas XII MIPA dan XII IPS ini berlangsung dalam satu hari dan diakhiri dengan penganugerahan kepada kelas-kelas yang berhasil tampil memesona dalam balutan lagu-lagu karya mereka dan dipadu dengan dramatisasi sehingga menghasilkan karya drama musikal yang layak untuk diapresiasi oleh semua kalangan. Pertunjukan digelar atas dasar kompetensi yang terdapat dalam kurikulum 2013, yaitu merancang konsep dan teknik berkreasi musik kontemporer secara mandiri. Dari dasar itulah akhirnya berkembang menjadi sebuah pertunjukan musik karya sendiri. Pertunjukan musik ini diikuti oleh 12 kelas Angkatan 2023, baik XII MIPA maupun XII IPS dengan mengusung tema Ekspresikan Bakatmu, Kreasikan Keindahanmu, Raih Prestasi dan Mendunia.

Pertunjukan yang dibuka oleh Waka Humas SMAN 2 Semarang, Tri Handayani, S.Pd., berlangsung sangat meriah dan diikuti dengan sangat antusias oleh seluruh siswa kelas XII serta perwakilan dari kelas X dan XI.  “Mereka sangat berharap dapat tampil mengekspresikan karya seninya di akhir tahun pembelajaran ini. Hal ini dikarenakan angkatan ini sempat terkendala pandemik untuk dua agenda besar sekolah yang mestinya bisa mereka nikmati di masa SMA-nya, yaitu Pagelaran Tari pada kelas X dan Festival Film Smanda (FFS) pada saat kelas XI. Maka tidak heran, kali ini mereka benar-benar ingin tampil semaksimal mungkin mengeksplorasi kemampuannya di bidang seni musik dan peran,” tutur Waka Humas SMA Negeri 2 Semarang didampingi oleh Bapak Harsono, S.Pd., Guru Seni Musik yang mengajar kelas XII MIPA dan IPS sekaligus yang menginisiasi kegiatan ini.

Rachenda Gosyen, Ketua Acara Pertunjukan Musik tersebut menyampaikan rasa syukurnya diberi kesempatan oleh sekolah untuk menyelenggarakan acara tersebut. Dia berharap, kegiatan yang sama akan digelar di tahun mendatang dengan lebih spektakuler. Pertunjukan perdana ini diakhiri dengan penyerahan hadiah kepada juara 1, yaitu kelas XII MIPA 1, juara 2 kelas XII IPS 2, juara 3 diraih oleh kelas XII MIPA 9. Di akhir acara, Kepala SMAN 2 Semarang, Drs. Wiharto, M.Si., menyampaikan apresiasi yang sangat baik atas kegiatan ini karena melalui siswa mampu membangun team work yang solid, mampu mengeksplorasi talenta, bakat seni, membangun kebersamaan dalam bersikap, bertanggung jawab, bertenggang rasa, gotong- royong, dan belajar menyelesaikan sebuah konflik yang muncul selama proses latihan. Serta menorehkan sebuah kenangan dan kebersamaan indah melalui karya seni, di akhir sebelum meninggalkan sekolah tercinta, SMAN 2 Semarang.

 

Penulis : Humas SMAN 2 Semarang

Editor   : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang