Mudahnya Membuat E-Book dengan HelpNDoc

Electronic Book (E-Book) dapat diartikan sebagai buku elektronik (digital), sehingga harus dijalankan dengan perangkat canggih dalam bentuk  gawai dengan segala jenisnya. Menurut Tang (2021), penggunaan E-book untuk tujuan pembelajaran cukup signifikan dalam dekade terakhir, yaitu 2010-2019.

E-book digunakan di berbagai tingkat pendidikan dan diadopsi dalam konteks pembelajaran yang lebih beragam yang efektif dan efisien. Banyak informasi yang memanfaatkannya, seperti ilmu perpustakaan, ilmu komputer dan sistem informasi, bisnis, penelitian pendidikan dan pendidikan. Salah satu alasan yang mendasari bahwa E-book lebih fleksibel, interaktif, dan dapat diakses daripada buku berbasis cetakan dengan segala kelemahannya.

Dalam kegiatan belajar mengajar, E-book dimanfaatkan sebagai media pembelajaran dan alat pengajaran untuk mengembangkan strategi pembelajaran, infrastruktur penting untuk meningkatkan akurasi membaca. Lim & Hew (2014) menyebutkan bahwa E-book dapat meningkatkan kinerja belajar siswa, yang pada gilirannya E-book dirancang untuk memotivasi dalam kerangka meningkatkan prestasi belajar.

Melihat pentingnya E-book sebagaimana tersebut di atas, tulisan ini mengusulkan pembuatan E-book untuk para guru SMKN 10 Semarang khususnya, dan siapa saja yang tertarik dalam mengekplorasi buku elektronik. Dewasa ini banyak jenis-jenis E-book yang telah dikembangkan, seperti pdf, html, azw, epub, chm, dan lain-lain. Jenis E-book yang diusulkan di sini adalah chm. Tampilan, bentuk dan struktur chm memiliki kesamaan dengan html. Html merupakan alat bantu (tutorial) yang biasanya ditanam dalam aplikasi sebagai fail bantu. Fail tersebut memiliki karakteristik ikon tanda tanya warna kuning dan berekstensi (tipe) hlp. Pembeda antara html dan chm antara lain hanya terletak diekstensinya.

Langkah-langkah membuat chm adalah: (1) unduh fail gratis HelpNDoc terbaru, 19 Januari 2022 di tautan https://dl.ibe-software.com/hnd/helpndoc-setup-7.9.0.612.exe. (2) Instal fail seperti biasanya, dengan beberapa syarat dan ketentuan yang berlaku. Fail tersebut dapat dipasang pada komputer/laptop/note book dengan Operating System Windows 7, 8, 10 atau 11 dengan RAM 512MB, hardisk kosong 80MB, resolusi monitor 1024×768; (3) Eksekusi fail yang telah diinstal; (3) Mulailah membuat E-book; (4) Generate Help, lalu pilih chm; (5) selesai. Apabila saat menggenerate, windows minta heplcompiler, silahkan undah di tautan https://www.helpandmanual.com/download/htmlhelp.exe

Hasil projek dari HelpNDoc di atas, dapat dijalankan di gawai (laptop maupun smartphone) dengan baik. Apabila dijalankan di komputer/laptop tidak membutuhkan aplikasi pihak ke-3. Namun ketika ditanam di smartphone membutuhkannya, dengan nama aplikasi CHM Reader X for Android. Aplikasi dapat diunduh di:
https://d-06.winudf.com/b/apk/Y29tLnBkYWdhdGUuY2htcmVhZGVyXzgwXzVkOGQxYTE5?_fn=Q2htIFJlYWRlciBYX3YyLjEuMTYwODAyX2Fwa3B1cmUuY29tLmFwaw&_p=Y29tLnBkYWdhdGUuY2htcmVhZGVy&am=_JR7sJOQzrQJkCgfu2fq-w&at=1643721112&k=3e6392a63cc4f91fb25f995120446c4561fa831d&r=https%3A%2F%2Fapkpure.com%2Fchm-reader-x%2Fcom.pdagate.chmreader

Ada beberapa alasan pentingnya E-book bagi siswa, yaitu kemudahan penggunaan, biaya, berukuran kecil, ringan, dan portabilitas. Oleh sebab itu, E-book dapat menggantikan buku cetak untuk mendukung pengembangan pemahaman membaca siswa.
 
SMK Negeri 10 Semarang, dari Semarang untuk Indonesia
 
Penulis: Janto, S.Pd., Waka Bidang Kurikulum/Guru Mapel Sejarah