SMAN 16 Gunakan Window Shopping Bangkitkan Semangat Belajar Siswa

Pembelajaran menyenangkan adalah suatu proses pembelajaran yang berlangsung dalam suasana menyenangkan dan mengesankan. Suasana pembelajaran yang menyenangkan dan berkesan akan menarik minat peserta didik untuk terlibat secara aktif, sehingga tujuan pembelajaran dapat dicapai maksimal (Ady, 2021). Untuk membuat suatu pembelajaran menjadi pembelajaran yang menyenangkan guru perlu menggunakan metode tertentu, salah satunya yaitu window shopping. Metode pembelajaran window shopping merupakan sebuah metode pembelajaran yang dapat diartikan sebagai kegiatan jalan-jalan di mall, atau pusat pertokoan, dengan hanya melihat-lihat saja tanpa belanja sesuatu. Dalam metode ini peserta didik diarahkan untuk berjalan-jalan dan melihat-lihat hasil pekerjaan kelompok lain (Haeli, 2019). Saya, Atsni Wahyu Lestari, guru biologi di SMA Negeri 16 Semarang berusaha melaksanakan pembelajaran menyenangkan dengan menggunakan metode pembelajaran window shopping.

Saya melakukan pembelajran dengan menggunakan metode window shopping pada materi sistem regulasi pada manusia kelas 11. Hari pertama 7 Maret 2023, saya membagi siswa menjadi 5 kelompok, masing-masing kelompok terdiri dari 6 sampai 7 siswa. Selanjutnya saya menjelaskan kegiatan apa saja yang akan siswa lakukan, membuat kesepakatan kapan siswa akan memamerkan produk hasil karya kelompoknya secara serentak, kemudian membagikan konten materi. Ada kelompok yang mendapatkan materi sistem saraf pusat, sistem saraf tepi, sistem endokrin, indra pendengaran, dan indra penglihatan. Saya membebaskan produk apa yang akan siswa buat, namun saya tetap memberikan beberapa contoh produk untuk siswa gunakan sebagai referensi.

Pada hari kedua hingga hari keempat yaitu 9, 14 dan 16 Maret 2023, siswa fokus membuat produk, menyusun konsep toko dan pembagian tugas siapa yang menjadi pembeli, dan siapa yang menjadi penjual. Di sisi lain saya juga menyiapkan barcode untuk masing-masing kelompok, apabila peserta didik scan barcode tersebut akan terhubung pada google form yang berisi tentang penilaian kinerja kelompok seperti penjelasan oleh kelompok, produk yang ditawarkan, penampilan penjual, hingga pertanyaan-pertanyaan mengenai materi biologi yang didapatkan oleh masing-masing kelompok.

Pada hari kelima 21 Maret 2023, merupakan hari di mana seluruh kelompok membuka tokonya. Awalnya seluruh siswa menyiapkan kelasnya, mereka mengubah posisi tempat duduk menjadi letter U, hal ini bertujuan memudahkan pembeli untuk melihat-lihat produk yang ditawarkan dari satu toko ke toko lainnya. Masing-masing kelompok menyiapkan tokonya, peserta didik yang bertugas sebagai penjual bahkan mengganti pakaiannya untuk memaksimalkan perannya sebagai penjual. Setelah semuanya siap 2 orang penjual berada di tokonya masing-masing dan sisanya yang berperan sebagai pembeli berkeliling dari toko satu ke toko lainnya. Penjual akan menjelaskan produknya sesuai materi yang didapatkan kepada pembeli yang berkunjung, setelah selesai menjelaskan pembeli akan diarahkan untuk scan barcode mengisi pertanyaan selanjutnya mengerjakan challenge yang diberikan oleh kelompok. Challenge yang diberikan setiap kelompokpun bervariasi ada yang lempar dadu, mini quiz, tebak kelenjar dan tebak koin. Challenge ini menambah keseruan dalam pembelajaran bahkan setiap kelompok berinisiatif untuk memberikan hadiah bagi pembeli yang berhasil memenangkan challenge. Hadiah berupa permen, snack dan sosis.

Menurut Rahma, salah satu peserta didik kelas XI MIPA 3, pembelajaran ini sangat menyenangkan. “Pembelajaran seperti ini sangat menyenangkan, selain karena memang jarang ada konsep pembelajaran seperti ini dilakukan oleh bapak ibu guru lain, dengan pembelajaran seperti ini mampu meningkatkan kerja sama dan kreativitas kelompok. Kami bisa asyik menikmati proses berkeliling ke tiap kelompok sampai kami lupa bahwa waktu pembelajaran biologi telah usai,” ucap Rahma. Untuk melihat keseruan saat siswa membuka pameran sistem regulasi anda bisa mengunjungi alamat web berikut ini https://www.instagram.com/reel/CqDWAnXDZ_x/?utm_source=ig_web_copy_link

Referensi:

Arifin, Ady Sampurna. 2021. Pembelajaran Menyenangkan. https://ayoguruberbagi.kemdikbud.go.id/artikel/pembelajaran-menyenangkan/. Diakses pada 26 Maret 2023 pukul 8:51 WIB

Haeli. 2019. Berbelanja Ilmu dengan Metode Pembelajaran Window Shopping. https://bpsdmd.ntbprov.go.id/berbelanja-ilmu-dengan-metode-pembelajaran-window-shopping/. Diakses pada 26 Maret 2023 pukul 8:53 WIB

 

Penulis : Atsni Wahyu Lestari, S.Pd., Guru SMAN 16 Semarang

Editor  : Nurul Rahmawati, M.Pd., Guru SMKN 1 Tuntang