Tingkatkan Minat Siswa Berwirausaha Dengan Modal Gawai

Di eranya jualan online, bermodal gawai. Kebutuhan dari ujung rambut sampai ujung kaki bisa kita temukan di internet. Dengan kata lain, apa saja bisa kita beli dan jual secara online melalui facebook, instagram, whatsapp, toko online seperti shopee, tokopedia, lazada dan lain-lain.

Namun kita tentunya tahu, meski ada banyak kesempatan tetapi tidak semua orang punya kemauan dan kisah sukses untuk jualan online karena jualan online bisa dibilang gampang – gampang susah. Tak sedikit online shop yang tutup di tengah jalan. Cerita macam ini yang membuat kita keder berusaha, ada juga yang beranggapan tidak bakat jualan. Wirausaha menjadi lahan subur bagi semua orang tidak terkecuali siswa dengan bermodal gawai bisa mencobanya. Membuka usaha tidak harus memiliki modal besar.  Menjadi pengusaha tanpa modal pun bisa dilakukan asal mempunyai niat, keberanian, dan semangat. Jangan takut memulai usaha tanpa modal. Menjadi pedagang merupakan salah satu profesi yang dilakukan Nabi. Mulai saja dulu, intinya jangan takut. Pasti ada jalan bagi orang yang mau berjuang.

Berjualan online sepertinya terlihat mudah, padahal banyak tantangannya tersendiri. Tetapi kami percaya, sukses adalah hak semua. Maka dari itu perlu strategi paling mudah untuk laris jualan online bagi siswa, diantaranya :

Harga yang wajar dengan menggunakan diskon tapi tetap mempertimbangkan keuntungan

Foto produk yang berkualitas tinggi dari latar depan, belakang, samping untuk menarik calon pembeli

Memberikan deskripsi produk yang dijual dengan rinci sehingga bisa menjawab semua pertanyaan dari calon pembeli

Tag pencarian sebagai kata kunci untuk mempermudah calon pembeli menemukan produk yang dibutuhkan

Menanggapi pertanyaan calon pembeli dengan cepat

Membuka opsi penawaran harga produk yang dijual jika dirasa masih menguntungkan

Gratis ongkos kirim sebagai daya tarik jika calon pembeli mau membeli produk dengan minimal pembelian

Banyak siswa yang ingin mencoba berwirausaha tapi selalu berhenti dan tidak tahu harus memulai dari mana.

Karena itu, selain strategi dagang ada juga kunci keberhasilan menjadi pengusaha ialah:

  1. Amati yaitu amatilah orang – orang yang sudah sukses, lihatlah bagaimana dia memulai usahanya.
  2. Tiru : Tiru jenis usaha yang dimiliki.
  3. Modifikasi. Lakukan modifikasi dengan berbagai inovasi agar produk yang dihasilkan lebih unggul dan berkualitas.

Dengan menerapkan strategi  jualan online dan kunci keberhasilannya kita berharap siswa dapat mulai belajar jualan online dengan mandiri, asyik, menyenangkan sehingga dapat menambah pendapatan, mendatangkan keuntungan dan bahkan mengarah ke profesional. 

Baca tulisan guru SMKN 10 lainnya disini : www.smk10semarang.sch.id

Penulis : Aprilia, Guru SMKN 10 Semarang.