Upacara Penutupan LKS Tingkat Kota Semarang Tahun 2024

Bertempat di Aula SMKN 3 Semarang tanggal 18 April 2024 berlangsung acara penutupan LKS Tingkat Kota Semarang , Dalam acara tersebut Kepala Cabang Dinas Wilayah 1 Propinsi Jawa Tengah Dr Siswanto,M.Pd.mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas partisipasi semua pihak sehingga kegiatan rutin tahunan LKS Tingkat Kota Semarang terselenggara dengan baik, tidak lupa beliau juga mengucapkan terimakasih kepada siswa siswa hebat yang berprestasi yang mengharumkan nama sekolah dan kota Semarang sehingga akan menjadi wakil kota Semarang di even LKS Propinsi Jawa Tengah.

Ketua MKKS SMK Kota Semarang Harti,S.Pd,M.Kom. mengucapkan banyak terimakasih kepada berbagai pihak yang telah mensukseskan kegiatan LKS Tingkat Kota Semarang, dan berharap wakil wakil terbaik dari Kota Semarang mampu menunjukkan penampilan terbaiknya di kegiatan LKS Tingkat Propinsi yang akan diadakah di karesidenan Pekalongan Bulan Mei mendatang.

Tim LKS SMKN 4 Semarang yang berhasil menjuarai LKS Tingkat Kota Semarang pada  4 mata lomba Juara 1 mata lomba Teknik Kontrol Industri atau Industrial Control diwakili oleh Muh. Fahrezi Azka Ghoffari, Juara 1pada mata lomba 3 d Game Art diwakili oleh  Kristian Sinathrya Nugraha, Juara 1 mata lomba CAD Building yang diwakili  Michael Varrel Putra Nugroho dan  Samuel Ivan Prasetia dan Juara 1 CNC Milling diwakili oleh Muhamad Ainul Yaqin, Juara 2 mata lomba Grafhic Desain Technology Azril Putra Asmara  Juara 3 mata Lomba Elektronika  Maulidia Putri.

Baca juga di :
https://www.smk4smg.sch.id
Penulis : Ice Faulia, S.Pd M.Si (Waka Humas dan Hubbin SMKN4 Semarang)
Editor : Nenden Oktafia, S. Kom